DINAS PEMADAM KEBAKARAN SOSIALISASI DAN SIMULASI CARA MENANGGULANGI KEBAKARAN
Bertempat di Kantor Pengadilan Negeri Tulungagung, pada hari Jum’at tanggal 08 Maret 2024 Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Tulungagung melakukan Sosialisasi dan Simulasi Cara Menanggulangi Kebakaran. Simulasi pemadam kebakaran ini diikuti oleh Seluruh Hakim, Calon Hakim, Karyawan, karyawati, dan Pegawai PPNPN Pengadilan Negeri Tulungagung.
Tepat pukul 14.00 WIB Acara Sosialisasi dan Simulasi di buka dengan pemberian sambutan oleh Ketua Pengadilan Negeri Tulungagung Ibu Cyrilla Nur Endah Sulistyaningrum, SH., MH dan kemudian diserahkan kepada Pamateri Bapak Jatmiko, S.E. sebagai Kasi Pemberdayaan Masyarakat, dalam paparannya tentang Kebakaran antara lain :
1. Mengidentifikasi sumber-sumber kebakaran, tanggap darurat dan penanganannya.
2. Melaksanakan pemadaman kebakaran dengan menggunakan prinsip pemadaman api.
3. Mengidentifikasi alat pemadam berdasarkan sumber kebakaran.
4. Mampu menggunakan alat-alat pemadam kebakaran khususnya Alat Pemadam Api Ringan (APAR).
Serta dilanjutkan dengan Pengenalan alat – alat yang digunakan saat terjadinya kebakaran dan bagaimana sikap yang harus dilakukan saat terjadinya kebakaran, kemudian acara dilanjutkan di halaman Kantor Pengadilan Negeri Tulungagung dengan agenda bagaimana cara memadamkan api yang benar dan dilanjutkan foto bersama Keluarga Besar Pengadilan Negeri Tulungagung dan Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Tulungagung.
|
Sistem Informasi Penelusuran Perkara
Aplikasi Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP), merupakan aplikasi administrasi dan penyediaan informasi perkara baik untuk pihak internal pengadilan, maupun pihak eksternal pengadilan. Pengunjung dapat melakukan penelusuran data perkara (jadwal sidang sampai dengan putusan) melalui aplikasi ini.
Pencarian Dokumen Putusan di Direktori Putusan Mahkamah Agung
Pencarian cepat Dokumen Putusan di Database Direktori Putusan Mahkamah Agung Agung Republik Indonesia
Pencarian Peraturan Perundangan, Kebijakan Peradilan dan Yurisprudensi
Pencarian cepat peraturan dan kebijakan dalam Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Mahkamah Agung Republik Indonesia
Pelayanan Prima, Putusan Berkualitas
Pengadilan Negeri Tulungagung MANTAP